Gelar Sidang, MPR Siap Tetapkan 10 Pimpinan Hari Ini

Ajeng Dinar Ulfiana | KATADATA
MPR gelar rapat paripurna hari Rabu (2/10) untuk pilih 10 pimpinan
Penulis: Ameidyo Daud
2/10/2019, 11.47 WIB

Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) hari Rabu (2/10) akan menggelar Sidang Paripurna dengan agenda pemilihan pimpinan periode 2019-2024. Sebanyak 10 pimpinan MPR siap ditetapkan dalam rapat hari ini.

Sidang Paripurna kedua dengan agenda pengesahan jadwal sidang dengan penetapan fraksi dan kelompok Dewan Perwakilan Daerah (DPD) sudah dimulai pukul 11.20. Rapat dipimpin Abdul Wahab Dalimunthe sebagai anggota tertua dan Hillary Brigitta Lasut sebagai anggota termuda.

Pukul 15.00 pimpinan sementara MPR akan menggelar rapat gabungan bersama perwakilan fraksi dan DPD untuk mempersiapkan pemilihan. Sedangkan Pukul 19.00, akan digelar Sidang Paripurna ketiga dengan agenda penyampaian nama calon pimpinan.

“Dijadwalkan Sidang Paripurna dengan penyampaian bakal calon dari masing-masing fraksi dan DPD,” kata Abdul Wahab seperti disiarkan dari DPR.go.id, Rabu (2/10).

(Baca: Pembahasan Alot, Sidang Pemilihan Pimpinan MPR Digelar Rabu Pagi)

Beberapa nama calon pimpinan yang mulai beredar adalah Ahmad Basarah dari PDIP, Bambang Soesatyo dari Golkar, Ahmad Muzani dari Gerindra, Lestari Moerdijat dari NasDem, hingga Zulkifli Hasan dari Partai Amanat Nasional.

Selain itu ada nama Arsul Sani yang mewakili PPP dan Cucun Ahmad Syamsurijal dari PKB. Dari DPD, ada nama Jimly Asshiddiqie dan Fadel Muhammad digadang-gadang menjadi pimpinan MPR.

(Baca: La Nyalla Sebut Pimpinan DPD Tak Akan Rangkap Jabatan di MPR)

Sedangkan Fraksi Partai Keadilan Sejahtera mengusung nama Hidayat Nur Wahid untuk menjadi pimpinan MPR. “Mudah-mudahan tidak ada halangan,” kata Ketua Fraksi PKS Jazuli Juwaini, Rabu (2/10).

Reporter: Antara