Untuk mengelola sumber daya kelautan Indonesia, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berkolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk perguruan tinggi. Salah satu lembaga yang digandeng KKP adalah University of California Santa Barbara (UCSB), dengan membuat permodelan skenario perikanan yang menjadi opsi kebijakan untuk mendorong perikanan berkelanjutan.
Riset UCSB menyatakan moratorium yang diberlakukan Menteri Susi secara langsung mengurangi tangkapan ikan sebanyak 35 persen, dan akan pulih setelah April 2015. Kajian ini juga menyebutkan jika kebijakan IUU Fishing tidak dilanjutkan, pada 2035 biomassa cakalang akan berkurang hingga 81 persen. Sementara jika kebijakan anti IUU Fishing tetap dipertahankan, diprediksi pada 2050 biomassa ikan akan naik hingga 224 persen.
Saat ini, keanekaragaman laut Indonesia terancam . Maraknya pencurian ikan dan penggunaan alat tangkap terlarang membuat stok perikanan semakin berkurang. Selain itu laporan dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) juga menyatakan 70 persen terumbu karang di Indonesia dalam kondisi rusak.