Hari Pahlawan, Jokowi Ajak Penerus Bangsa untuk Berantas Kemiskinan

Image title
10 November 2019, 10:31
Jokowi, Hari Pahlawan, Kemiskinan
ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Presiden Joko Widodo (kedua kiri) bersama Wakil Presiden Ma'ruf Amin (kedua kanan) dan Menteri Sosial Juliari Batubara (kiri) berdoa bersama setelah melakukan tabur bunga usai Upacara Ziarah Nasional di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama Kalibata, Jakarta, Minggu (10/11/2019).

Presiden Jokowi mengajak para penerus bangsa untuk terus mengisi kemerdekaan dengan perjuangan, terutama dalam memberantas kemiskinan. Hal itu disampaikannya usai memimpin upacara ziarah nasional dalam rangka peringatan Hari Pahlawan di Taman Makam Pahlawan Nasional (TMPN), Kalibata, Jakarta.

Ia mengatakan, bangsa yang besar adalah bangsa yang mau menghargai dan menghormati jasa-jasa para pahlawan. Para Pahlawan telah berjuang merebut dan mempertahankan kemerdekaan. Adalah kewajiban para penerus untuk terus mengisi kemerdekaan.

“Kewajiban kita bersama sebagai penerus untuk terus mengisi kemerdekaan yang telah diperjuangkan oleh para pahlawan terutama perjuangan dalam memberantas kemiskinan, kebodohan, keterbelakangan, kesenjangan,” ujarnya di kawasan TMPN, Kalibata, Jakarta, Minggu (10/11).

(Baca: Ma'ruf Amin: Kemiskinan Hampir Membawa Orang pada Kekafiran)

Jokowi menjadi inspektur upacara ziarah nasional tahun ini. Sedangkan Menteri Agama Fahcrul Razi, membacakan doa di akhir upacara tersebut. Hadir dalam upacara itu Wakil Presiden Ma'ruf Amin, sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju, dan sejumlah pimpinan lembaga negara.

Saat upacara berlangsung, ada momen di mana Jokowi meletakkan karangan bunga di tugu TMPN Utama. Sedangkan usai upacara, dia bersama menteri dan pimpinan lembaga melakukan tabur bunga di sejumlah makam pahlawan.

Upacara ziarah nasional di taman makam pahlawan merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka peringatan Hari Pahlawan 2019. Sebelumnya, pemerintah menggelar upacara penganugerahan gelar pahlawan nasional kepada sejumlah tokoh.

(Baca: Diawali Mengheningkan Cipta, Jokowi Beri 6 Tokoh Gelar Pahlawan )

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...