4 Bos Startup Indonesia: Muda dan Kaya Raya
Majalah Globe Asia kembali merilis daftar 150 orang terkaya di Indonesia tahun 2018. Ada enam pemain baru yang masuk jajaran orang terkaya tersebut, dan empat di antaranya adalah pendiri startup bergelar unicorn yakni Traveloka, Tokopedia, Bukalapak, dan Go-Jek.
Meskipun baru merintis Traveloka pada 2012, nilai kekayaan Ferry Unardi telah mencapai Rp 2,09 triliun sehingga melampaui tiga orang terkaya lainnya yang lebih dulu merintis startup pada tahun 2009 dan 2010. Sementara itu, Ahmad Zaky (Bukalapak) muncul sebagai orang terkaya kedua dengan usia paling muda. Bos startup yang fokus pada industri ritel online itu bahkan mulai merintis Bukalapak di usia 24 tahun.
(Baca juga: Bos Go-Jek, Traveloka, Tokopedia, Bukalapak Jadi Orang Terkaya RI)
Hingga kini, startup-startup besutan anak muda terkaya di Indonesia tersebut tidak luput dari incaran investor. Sebagai contoh, Go-Jek sebagai startup besutan Nadiem Makarim mampu mencapai nilai valuasi lebih dari Rp 70 triliun, sekaligus menjadi startup pertama yang bergelar unicorn pada 2016. Menyusul Go-Jek, Tokopedia besutan William Tanuwijaya tampil di posisi kedua sebagai perusahaan rintisan dengan meraih valuasi terbanyak. Tidak mengherankan, startup-startup tersebut berhasil mengantarkan para pendirinya ke jajaran orang terkaya di Indonesia.
(Baca juga: Gurita Bisnis Go-Jek: Ojek Online, Sistem Pembayaran hingga Jual Galon)