Tokoh Dunia Terjangkit Corona

Dwi Hadya Jayani
20 Maret 2020, 08:52

Penyebaran virus corona (Covid-19) telah merambah ke-179 negara. Sejumlah tokoh dan pejabat negara di beberapa negara turut terjangkit dari virus ini.

(Baca: Laju Penyebaran Corona di Asia Tenggara, Indonesia Kedua Tercepat)

Di Indonesia, pejabat negara yang pertama kali terinfeksi adalah Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi yang menjadi pasien nomor 76. Sebelum terinfeksi, Budi mengunjungi Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB), Kecamatan Kertajati, Kabupaten Majalengka, pada Senin malam (2/3).

(Baca: Jumlah Kematian di Italia Akibat Virus Corona Lampaui Tiongkok)

BIJB merupakan tempat evakuasi 69 warga negara Indonesia anak buah kapal (ABK) Diamond Princess. Selain Budi, Wali Kota Bima Arya juga dinyatakan positif pada hari ini (20/3). Ia menjalani isolasi di RSUD Kota Bogor selama 14 hari ke depan. (Baca: Walikota Bogor Bima Arya Positif Terinfeksi Virus Corona)

Iran menjadi negara dengan penularan Covid-19 terbanyak ke pejabat publik. Salah satunya Wakil Presiden Iran untuk urusan wanita dan keluarga Masoumeh Ebtekar yang diumumkan pada 27 Februari 2020. Aktor Hollywood pun juga tidak terlepas dari virus ini, seperti Idris Elba yang dinyatakan positif pada 17 Maret 2020.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami