GIIAS 2019 Show
Ajeng Dinar Ulfiana | KATADATA
Image title
Oleh Ajeng Dinar Ulfiana
20 Juli 2019, 11:25

Foto: Deretan Fitur Canggih dalam GIIAS 2019

Salah satu pameran otomotif terbesar di dunia kembali digelar oleh Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo). Seperti tahun lalu, Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS 2019) hadir lagi di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang Selatan, Banten, Kamis (18/7).

Kali ini, pameran mengusung tema "Future in Motion" dengan menghadirkan berbagai macam produk kendaraan terbaru yang didukung teknologi termutakhir dari industri otomotif dunia. Ajang bergengsi ini dibuka Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) yang didampingi Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto, Menteri Perhubungan Budi Karya, dan Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso.

Dalam paparannya, JK menyatakan bahwa industri otomotif Indonesia telah berkembang pesat. Saking berkembangnya, kendaraan-kendaraan yang dihasillkan pabrikan kerap menjadi biang kemacetan. Bagi JK, kemacetan tersebut merupakan bukti perekonomian Indonesia semakin membaik. Sebab, daya beli masyarakat terhadap kendaraan masih tinggi.

(Baca: Hadiri Pembukaan GIIAS, JK: Ekspor Mobil RI Kalah dari Thailand)

Untuk mendukung perkembangan industri otomotif Indonesia, dia memastikan pemerintah akan mendukung dari segi regulasi maupun infrastruktur yang dibutuhkan. Pemerintah telah membangun terminal kendaraan di Tanjung Priok untuk aktivitas impor dan ekspor. Nantinya ada pembangunan fasilitas serupa di sejumlah kota Indonesia.

Bagi masyarakat yang ingin menyaksikan pameran berskala internanasional ini, berikut harga tanda masuknya. Harga tiket masuk GIIAS 2019 weekday (Senin – Jumat) Rp 50.000 dan di akhir pekan (Sabtu – Minggu) Rp 100.000. Jam buka pameran pada Senin – Jumat pukul 11.00 – 21.00 dan Sabtu – Minggu pukul 10.00 – 21.00 WIB.

Tercatat terdapat 25 merek kendaraan penumpang dan komersial yang berpartisipasi di GIIAS 2019.  Dari kendaraan penumpang seperti Audi, BMW, Daihatsu, Datsun, DFSK, Honda dan Hyundai. Juga ada Isuzu, Lexus, Mazda, Mercedes-Benz, MINI, Mitsubishi Motors, Nissan, Renault, Suzuki, Toyota, VW, dan Wuling. Lalu dari kendaraan komersial di antaranya FAW, Hino, Isuzu, Mitsubishi Fuso, Tata Motors, dan UD Trucks.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami