Setelah Tokopedia, Shopee Sediakan Fitur Syariah

Image title
22 November 2019, 12:43
Tokopedia, Shopee, pasar syariah, fitur syariah
shopee
Pertemuan antara perwakilan Shopee Indonesia dengan Wakil Presiden Republik Indonesia Prof. Dr. K.H. Ma’ruf Amin

Perusahaan e-commerce mulai menunjukkan keseriusannya menggarap konsumen muslim. Tokopedia sempat bertemu dengan Wakil Presiden Republik Indonesia Ma’ruf Amin pada akhir bulan lalu untuk memperkenalkan fitur khusus untuk pasar e-commerce syariah perusahaan, yakni Tokopedia Salam. 

Mengikuti jejak Tokopedia, Shopee juga datang menemui Ma’ruf di Kantor Wakil Presiden pada Rabu (20/11) lalu untuk membahas fitur syariahnya, yakni Shopee Barokah.

Ma'ruf mengatakan, pemerintah menyambut baik perkembangan pasar e-commerce syariah di Tanah Air. Apalagi, menurutnya, pemerintah, bakal terus mendukung percepatan perkembangan ekonomi dan keuangan syariah di Indonesia.

"Kami berharap ke depannya upaya (mengembangkan pasar e-commerce syariah) ini bisa terus dilakukan secara berkelanjutan," kata Ma'ruf dalam siaran pers, Kamis (22/11).

(Baca: Rambah Pasar Syariah, Tokopedia Salam Sediakan 21 Juta Produk Halal)

Ia melanjutkan, pemerintah akan mengedepankan kemajuan pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di dalam negeri, terutama untuk mendorong kegiatan ekonomi dan pembangunan.

Indonesia merupakan negara muslim terbesar di dunia dengan lebih dari 200 juta penduduk muslim. Direktur Shopee Indonesia Handhika Jahja mengatakan, besarnya potensi perkembangan pasar syariah ini juga dilihat dari keberhasilan Indonesia menduduki peringkat kelima tahun ini dalam Indikator Ekonomi Islam Global (GIEI) oleh DinarStandard.

Handhika melanjutkan, tren pasar syariah ini sejalan dengan data internal Shopee di mana kategori fesyen muslim selalu menjadi favorit secara berturut-turut di kampanye besar sepanjang tahun, seperti Big Ramadhan Sale, 9.9 Super Shopping Day, hingga 11.11 Big Sale.

Sehingga, Handhika mengatakan, perusahaan meluncurkan Shopee Barokah untuk menghadirkan fitur khusus yang mencakup berbagai produk dan layanan syariah, mulai dari fesyen muslimah, kecantikan, hingga zakat dan donasi. Ia pun optimistis fitur tersebut dapat menjadi solusi dalam memenuhi kebutuhan pasar muslim di Indonesia.

"Kami juga berharap fitur ini bisa menjadi salah satu bentuk pemanfaatan kanal e-commerce untuk mendukung pertumbuhan ekonomi syariah yang sesuai dengan agenda pemerintah," ujar Handhika.

(Baca: Tren Startup Merambah Pasar Syariah )

Dalam pertemuan itu, Handhika juga menjabarkan beberapa inovasi yang akan menjadi fokus pengembangan perusahaan pada tahun depan tahun, terutama mengenai potensi pasar syariah yang terus bertumbuh dalam beberapa tahun terakhir.

Shopee berkomitmen meningkatkan literasi digital di bidang pemasaran dan pengembangan produk bagi para santri dan masyarakat pondok pesantren. Upaya ini, menurut Handhika, merupakan bagian dari implementasi Strategi Nasional Keuangan Inklusif (SNKI).

Ia mengatakan, perusahaan bekerja sama dengan kementerian dan lembaga pemerintah terkait untuk menjalankan program Santripreneur yang sebelumnya telah berhasil dijalankan di beberapa pesantren di seluruh Indonesia.



Tak hanya itu, menurut Handhika, Shopee Barokah juga bermitra dengan beberapa instansi seperti BAZNAS, Dompet Dhuafa, ACT, Rumah Zakat, serta instansi kemanusiaan lainnya guna memudahkan para pengguna Shopee dalam berdonasi dan menunaikan zakat.

"Ke depannya, Shopee Barokah juga akan melengkapi kanalnya dengan pengingat waktu salat dan Alquran," ujar Handhika.

Tokopedia yang telah lebih dahulu merilis fitur syariah Tokopedia Salam, menyediakan 21 juta produk halal di platformnya. Head of Tokopedia Salam Garri Juanda mengatakan, berdasarkan riset internal, ada lebih dari 80% pengguna Tokopedia yang membeli  membeli makanan berlabel halal di platform-nya. Lebih dari 85% pengguna juga berbelanja fesyen muslim.

Untuk menyediakan layanan ini, Tokopedia bekerja sama dengan sekitar 700 mitra penjual. Di antaranya brand makanan, minuman, fesyen dan kecantikan yang tersedia adalah, Wardah, Ria Miranda, Zoya, SAYEE, dan lainnya.

Selain itu, Tokopedia bekerja sama dengan lembaga kemanusiaan seperti NU Care-LAZISNU, Rumah Yatim, Dompet Dhuafa, Baznas, dan mitra lainnya untuk penyaluran zakat dan donasi.

Tak hanya itu, Tokopedia Salam menyediakan berbagai metode pembayaran seperti BRI Syariah, Bank Muamalat dan Mandiri Syariah. Tersedia pula layanan investasi seperti Tokopedia Emas dan Tokopedia Reksa Dana Syariah.

Editor: Yuliawati

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...