Honda Inspirasi Anak Muda Terjun ke Dunia Balap

Image title
18 Agustus 2017, 14:24
GIIAS 2017
ANTARA FOTO/Zarqoni Maksum
Pembalap Alvin Bahar berfoto di samping sedan sport Honda Civic Type R saat peluncuran di arena GIIAS 2017 di Serpong, Tangerang, Kamis (10/8).

Katadata - PT Honda Prospect Motor (HPM) mengundang para pebalap muda dalam acara Student Day di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017.

Para pebalap seperti Avila Bahar, Ferrel Fadhil dan Muhammad Arief berbagi pengalaman untuk memberi inspirasi tentang dunia balap kepada para pelajar dari berbagai sekolah di Jakarta yang mengunjungi booth Honda.

Mereka ingin menginspirasi para remaja untuk mencintai dunia balap serta menggali potensi yang dimiliki untuk menyalurkan bakat dengan cara yang benar dan aman.

“Kami percaya banyak talenta yang bisa digali dari para remaja di Indonesia, khususnya di ajang balapan. Hal ini juga sejalan dengan komitmen Honda untuk terus memajukan dunia balap Indonesia, tidak hanya dengan konsisten turun di ajang balap tetapi juga membuka kesempatan untuk menumbuhkan bibit-bibit pembalap muda,” kata Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director PT HPM, di ICE BSD.

Komitmen Honda dalam mendukung olahraga balap mobil di Indonesia diwujudkan dengan membentuk tim Honda Racing Indonesia (HRI) yang telah meraih gelar juara tim sembilan kali sepanjang sejarah keikutsertaan ajang balap nasional, sejak tahun 2002.

Selain itu, Honda juga konsisten menggelar seri Honda Jazz Speed Challenge yang tahun ini telah memasuki musim ke-12 dan Honda Brio Speed Challenge yang memasuki musim ke-5. Kedua seri tersebut telah menjadi ajang unjuk kebolehan tidak hanya bagi para pembalap berpengalaman, tetapi juga para pembalap pemula.

“Kami ingin mengajak remaja Indonesia yang memiliki talenta di atas sirkuit balap untuk berani mewujudkan mimpinya sejak usia muda, seperti yang telah ditunjukkan oleh para pembalap muda yang hadir di acara ini,” ucap Alvin Bahar di di acara Student Day (16/8/2017).

Alvin Bahar bergabung dengan tim Honda Racing Indonesia (HRI) sejak 2002. Ia dikenal sebagai pebalap dengan rekor juara nasional terbanyak, dan sudah tujuh kali menjadi juara nasional di ajang Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM).

Beberapa anak muda berbakat lainnya seperti Ferrel Fadhil (17 tahun) juga menunjukkan kemampuannya di ajang balap dengan mendapatkan juara umum pada dua ajang sekaligus, yakni Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM) 2016 kelas One Make Race (OMR) Brio 1300 dan Kejurnas Indonesia Touring Car Championship (ITCC) kelas 1400 Max.

 

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...